Perolehan Medali Olimpiade 2024 Paris, Jepang masih Bertakhta

KONTINGEN Jepang masih memuncaki klasemen sementara perolehan medali Olimpiade 2024 Paris, hingga Rabu (31/7) WIB pagi.

Menambah satu medali emas lagi, ‘Negeri Matahari Terbit’ mengoleksi 7 medali emas, dua perak dan empat perunggu.

Dua negara lain kini membuntuti ketat Jepang, yakni China dan Australia.

China kini mengoleksi total 14 medali, dengan rincian enam medali emas, enam perak dan dua perunggu.

Sedangkan Australia berada di posisi ketiga dengan total 11 medali, yakni enam emas, empat perak, dan satu perunggu.

Amerika Serikat (AS) masih belum beranjak dari peringkat enam klasemen sementara perolehan medali.

AS memang mengoleksi jumlah medali terbanyak, 26 keping. Tetapi harus puas di posisi enam, memiliki empat medali emas, serta 11 perak, dan 11 perunggu.

BACA JUGA  Olimpiade 2024 Paris, Empat Atlet Panahan Indonesia Melaju ke Babak Eliminasi

Hari ini hingga Kamis dini hari WIB, tersedia 16 medali emas yang diperebutkan. Renang masih menyediakan medali terbanyak, yakni di lima nomor pertandingan.  (W-01)

 

Berikut perolehan medali Olimpiade 2024 Paris, hingga Rabu (31/7) WIB.

(emas, perak, perunggu, total medali)

 

  1. Jepang 7-2-4-13
  2. China 6-6-2-14
  3. Australia 6-4-1-11
  4. Prancis 5-9-4-18
  5. Korsel 5-3-3-11
  6. AS 4-11-11-26
  7. Inggris 4-5-3-12
  8. Italia 3-4-4-11
  9. Kanada 2-2-2-6
  10. Hong Kong 2-0-1-3

Catatan: hingga Rabu (31/7), sudah 43 negara peserta yang mendulang medali, minimal satu mendali perunggu.

bowo prasetyo

Related Posts

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

TIM Indonesia tampil sebagai juara umum ajang 16th IESF World Esports Championships 2024 yang berlangsung di Riyadh, Arab Saudi. Kesuksesan itu setelah meraih 1 medali emas di nomor MLBB Women,…

Libas Arab Saudi, Skuat Garuda Menyibak Asa

TIM nasional Indonesia meraih kemenangan penting pada matchday ke-6 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (19/11) malam WIB. Saat bermain di hadapan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

  • November 22, 2024
Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

  • November 22, 2024
Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara