Universitas Sari Mulia Gelar Pemilihan Putera Puteri Kampus

UNIVERSITAS Sari Mulia (UNISM) Banjarmasin, Kalimantan Selatan menggelar pemilihan putera puteri kampus 2024.

Masalah stigma kesehatan mental, bullying, diskriminasi hingga kekerasan seksual di lingkungan kampus jadi pertanyaan utama para juri kepada peserta.

Lebih dari 30 mahasiswa perwakilan berbagai fakultas mengikuti ajang yang baru pertama digelar ini.

“Dari 30 peserta telah menjalani serangkaian proses seleksi dan karantina sehingga tersisa 10 peserta pada Grand Final,” tutur Siti Aisyah, Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Putera Puteri Kampus UNISM Banjarmasin 2024, Sabtu (20/7).         

Grand Final Putera Puteri UNISM 2024 digelar Sabtu (20/7) di Aula Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, dengan mengusung tema The Generation with Skill, Inteligence,  Achievement and Potency (SIAP) For a Bright Future to Society.

BACA JUGA  KM Niki Sejahtera Tujuan Banjarmasin Terbakar

Kegiatan ini bertujuan agar kampus UNISM memiliki ikon kampus untuk mempromosikan kampus dan agen perubahan di tengah masyarakat melalui skill dan intelegensi (pengetahuan).

Pemilihan Ikon Kampus

Menurut Siti Aisyah, berbagai permasalahan menonjol seperti stigma kesehatan mental, bullying, diskriminasi hingga kekerasan seksual di lingkungan kampus jadi pertanyaan utama para juri kepada peserta.           

Grand final pemilihan putera puteri UNISM 2024 yang dimotori BEM UNISM ini juga disemarakkan hiburan dan atraksi serta penampilan bakat para peserta maupun perwakilan mahasiswa dari sejumlah kampus lain yang diundang.

UNISM Banjarmasin diresmikan pada 2019 yang merupakan peningkatan status dari Akademi Kebidanan Sari Mulia dan STIKES Sari Mulia. (DS/S-01)

BACA JUGA  Pemerintah Dinilai belum Memihak Sektor Pertanian

Siswantini Suryandari

Related Posts

Atasi Masalah Sampah, Pemkot Bandung Terapkan Teknologi Termal

PEMERINTAH Kota Bandung, Jawa Barat akan menerapkan teknologi termal untuk mengolah sampah yang tidak bisa dikangkut ke TPA Sarimukti. Saat ini produksi sampah di Kota Bandung mencapai 1.500 ton per…

Aa Gym Ingatkan Pentingnya Iman dan Amal

USTADZ KH Abdullah Gynastiar atau Aa Gym mengajak siapa pun kita harus terus menerus membangun kekuatan iman dan memberbanyak amal sebagai pondasi utama dalam menjalankan bisnis dan usaha. “Keberhasilan bisnis…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Bandara Ahmad Yani Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora

  • April 27, 2025
Bandara Ahmad Yani Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora

2.936 Peserta Ikuti UTBK–SNBT di UPN Veteran Yogyakarta

  • April 27, 2025
2.936 Peserta Ikuti UTBK–SNBT di UPN Veteran Yogyakarta

Basarnas Perluas Areal Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Progo

  • April 27, 2025
Basarnas Perluas Areal Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Progo

Perluas Kemitraan, KAI Logistik Gandeng GP Ansor Jatim

  • April 27, 2025
Perluas Kemitraan, KAI Logistik Gandeng GP Ansor Jatim