Gasak Sevilla, Barca Kukuh di Puncak Klasemen

RAKSASA Catalan Barcelona tampil menggila. Mereka tanpa ampun menggasak Sevilla 5-1 dalam lanjutan La Liga Spanyol.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Lluis Companys pada Senin (21/10) dinihari WIB terebut, striker asal Polandia Robert Lewandowski menyumbang dua gol. Adapun tiga gol Blaugrana lainnya dicetak Pedri dan pemain pengganti Pablo Torre. Satu-satunya gol balasan Sevilla dicetak Stanis Idumbo.

Dengan kemenangan ini Barca tetap di puncak klasemen LaLiga. Tim besutan Hansi Flick itu mengoleksi 27 poin dari 10 pertandingan, unggul tiga poin dari rival berat sekaligus juara bertahan Real Madrid di posisi kedua.

Sebaliknya Sevilla melorot satu peringkat ke urutan 13 dengan perolehan 12 poin. Mereka hanya berjarak empat poi dari Real Valladolid di zona degradasi.

BACA JUGA  Debut Moncer Dani Olmo Bersama Barca

“Ini adalah kemenangan yang penting untuk pertandingan-pertandingan berikutnya. Hari ini kami pergi dengan perasaan yang bagus dan tiga poin,” sahut Pedri usai pertandingan dikutip Marca.

“Kami tadi ingin mencetak clean sheet, tapi kenyataannya tidak bisa demikian,” imbuhnya.

Pada laga lain, Atletico Madrid kembali ke jalur kemenangan. Meski tertinggal lebih dulu Atletico mampu bangkit dan balik mengalahkan Leganes 3-1. (ESPN/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

MUHAMMAD Daffa Adiibah Sinapoy, asal Sulawesi Tenggara berhasil menyelesaikan kuliahnya di Fakultas Isipol Universitas Gadjah Mada dalam waktu 3 tahun 1 bulan 14 hari. Ia mengikuti Wisuda Program Sarjana dan…

Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

MASYARAKAT di Kampung Mayangsari, Kelurahan Kalipancur, Kota Semarang, antusias menyambut kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka bersama Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, Jumat (22/11). Rombongan Wapres Gibran bersama…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

  • November 22, 2024
Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

  • November 22, 2024
Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

  • November 22, 2024
Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT

  • November 22, 2024
Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT

Komisi III DPR Kawal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan

  • November 22, 2024
Komisi III DPR Kawal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan

Teknologi Ultra Violet untuk Tingkatkan Panenan Udang

  • November 22, 2024
Teknologi Ultra Violet untuk Tingkatkan Panenan Udang