15 Pemain PSS Sleman Ikuti Latihan Perdana

PSS Sleman menggelar latihan perdana untuk menyambut kompetisi Liga 1 Musim 2024/2025 di Lapangan Pakembinangun, Sleman pada Senin (24/6) sore. Latihan yang diikuti 15 pemain termasuk dua pemain promosi akademi dan dua pemain belum resmi itu dipimpin Asisten Pelatih Ansyari Lubis.

Ansyari Lubis menjelaskan materi latihan yang diberikan kepada para pemain ini masih sebatas aktivasi. “Karena ini latihan pertama.”

Ia membenarkan ada dua pemain yang berasal dari promosi akademi yakni Ferrel Arda Santoso dan Fadel Ahmad Arrafi dan dua pemain rekrutan anyar, Paulo Sitanggang dan Gilang Okavana.
Sedangkan pemain lainnya, Safaan Romadona, Arlan Agma, M. Fariz, Dominikus Dion, Ifan Mila, Irkham Mila, Kim Kurniawan, Wahyudi Hamisi, Heokky Caraka, M Zidan dan Kevin Gomes.

BACA JUGA  Madura United FC Siap Bertemu PSS di Laga Pekan-17 BRI Liga 1

Ansyari Lubis mengungkapkan, latihan perdana ini berjalan dengan lancar. “Semoga di persiapan ini kami diberikan kelancaran dalam latihan dan tim bisa berkumpul secepatnya,” katanya.

Menyinggung keberadaannya di PSS, Ansyari Lubis mengaku siap beradaptasi dengan pelatih PSS yang kemungkinannya adalah pelatih asing.

“Nanti hanya perlu adaptasi lebih ke komunikasi bahasa. Semoga ke depannya ada penerjemah bisa membantu komunikasi dalam aktivitas latihan tim,” tuturnya di Lapangan Pakembinangun, Sleman.

Mantan gelandang serang Pelita Jaya era 1990 itu menyebutkan melakukan kerjasama bersama pelatih luar bukanlah hal yang baru bagi dirinya.

“Berkaca pada musim kemarin, ada dua pelatih asing di PSS Sleman. Proses adaptasi berjalan dengan baik karena hal tersebut bergantung bagaimana komunikasi bisa terjalin,” terangnya.

BACA JUGA  PSS Resmi Tunjuk Mazola Junior Gantikan Wagner Lopes

Ia menyatakan kehadirannya di klub ini untuk membantu pelatih pencapai apa yang dia inginkan. “Semoga hal tersebut bisa terwujud dan kita bisa tampil lebih baik dari musim lalu,” pungkasnya. (AGT/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Ditahan Everton, Manchester City Tercecer di Urutan Enam

MANCHESTER City kembali gagal memetik kemenangan. Everton-lah yang kali ini menjadi mimpi buruk the Citizen. Pada pertandingan yang berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (26/12/2024) malam WIB, tim besutan Pep Guardiola…

Kim Kurniawan Dipastikan Absen Lebih Lama Pasca Operasi Lutut

KIM Kurniawan, gelandang  sekaligus Kapten PSS Sleman dipastikan akan berada di luar lapangan lebih lama. Ia harus menjalani pemulihan meniscus bagian lutut sebelah kanan yang cedera dan harus dioperasi kembali.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Ditahan Everton, Manchester City Tercecer di Urutan Enam

  • December 26, 2024
Ditahan Everton, Manchester City Tercecer di Urutan Enam

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Siap Hormati Proses Hukum

  • December 26, 2024
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Siap Hormati Proses Hukum

DPC PDIP Yogyakarta Usulkan Megawati Jadi Ketua Umum lagi

  • December 26, 2024
DPC PDIP Yogyakarta Usulkan Megawati Jadi Ketua Umum lagi

Pariwisata Kabupaten Sleman Sumbang Rp340,56 Miliar ke PAD

  • December 26, 2024
Pariwisata Kabupaten Sleman Sumbang Rp340,56 Miliar ke PAD

Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis Berhasil Diselamatkan

  • December 26, 2024
Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis Berhasil Diselamatkan

2 orang tewas, 54 luka dalam Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Cipularang

  • December 26, 2024
2 orang tewas, 54 luka dalam Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Cipularang