BNI Badminton Asia Junior Championships 2024 Taufik/Rinjani Tundukkan Ganda Campuran Korsel

PASANGAN  Taufik Aderya/Rinjani Kwinara Nastine menundukkan pasangan ganda campuran Korea Selatan  di semifinal ajang BNI Badminton Asia Junior Championships 2024.
Dalam laga yang digelar di GOR Amongorogo, Yogyakarta, Senin (1/7/2024) sore, Taufik/Rinjani menang atas ganda campuran Korea Selatan, Lee Jong Min/Yeon Seo Yeon dengan skor 21-16, 19-21, 21-19.
Taufik/Rinjani mengaku sebelum tanding telah mempersiapkan diri dengan matang untuk menghadapi pasangan asal Negeri Ginseng.  Bahakn sudah melihat dan mempelajari gaya bermain lawan untuk bisa menerapkan strategi yang tepat di lapangan.
“Kami sudah mempersiapkan diri menghadapi lawan hari ini. Dengan banyak melihat video pertandingan lawan, kami merasa siap untuk bisa meraih kemenangan di laga ini,” ungkap Rinjani.
Taufik/Rinjani sendiri sudah mulai nyaman bermain seusai sebelumnya dipasangkan ketika menghadapi Jepang di perempat final.
Percaya satu sama lain menjadi kunci Taufik/Rinjani bisa bermain dengan padu di lapangan tanpa canggung.
“Kami mencoba bermain dengan kompak satu sama lain. Saya berupaya buat bermain lebih tenang dan fokus agar tidak terlalu tegang bermain bersama Rinjani,” ujar Taufik.
Dengan kemenangan ini, tim beregu campuran Indonesia untuk sementara unggul dengan skor 1-0 atas Korea.
Skuad Merah Putih berpotensi menambah keunggulan dengan menampilkan Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi yang akan menghadapi tunggal putri Korea Selatan, Kim Min Sun. (AGT/W-01)
BACA JUGA  Pertamina Jamin Penyaluran BBM dan LPG Pasca-Gempa

bowo prasetyo

Related Posts

Imel Kembali Harumkan Nama Jambi di Laga Wushu Putri

ATLET wushu putri andalan Provinsi Jambi, Melisa Try Andani kembali berhasil menorehkan prestasi di ajang Pekan Olah Raga Nasional  (PON) XXI  2024 digelar di Aceh dan Sumatra Utara. Sekaligus membanggakan…

Jakarta masih di Puncak Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut

PROVINSI DKI Jakarta masih berada di puncak klasemen sementara perolehan medali do Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatra Utara 2024 per Rabu (18/9). DKI Jakarta meraih 135 medali emas, 114…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi

  • September 20, 2024
Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi

Park Bo Gum Tampil Berotot Jadi Petinju di Drama Good Boy

  • September 20, 2024
Park Bo Gum Tampil Berotot Jadi Petinju di Drama Good Boy

Pemkab Sleman Bina KWT untuk Sejahterakan Keluarga Petani

  • September 20, 2024
Pemkab Sleman Bina KWT untuk Sejahterakan Keluarga Petani

Malam Kelam Barca di Monaco

  • September 20, 2024
Malam Kelam Barca di Monaco

Asosiasi Tolak Usulan Pemerintah Hapus Dua Ayat Pasal 110 RUU Pelayaran

  • September 20, 2024
Asosiasi Tolak Usulan Pemerintah Hapus Dua Ayat Pasal 110 RUU Pelayaran

Paslon Farhan-Erwin Mulai Sosialisasikan Program

  • September 20, 2024
Paslon Farhan-Erwin Mulai Sosialisasikan Program