Libas Sukun Badak, LavAni Pastikan Tiket ke Final Four

JUARA bertahan Jakarta LavAni Allobank Electric menjadi pimpinan klasemen sementara seusai menaklukkan Kudus Sukun Badak dengan skor 3-0 (25-18, 25-20, 25-20) dalam lanjutan PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (9/6/2024) malam.

Kemenangan pada laga terakhirnya di seri kedua putaran kedua ini, LavAni menggeser posisi kuda hitam Palembang Bank SumselBabel di puncak klasemen sementara.

Dengan berbekal tujuh kemenangan dari sembilan laga, menjadikan poin LavAni 22. Sedangkan Bank Sumsel juga memiliki tujuh kemenangan, tapi dari delapan laga dan poin 18.

Selain itu, hasil di Bandung itu juga membuat klub milik Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, memastikan lolos ke babak empat besar (final four).
Asisten pelatih LavAni, Samsul Jais mengakui kalau timnya bermain bagus di receive.

BACA JUGA  Tim Putra Jatim Tantang Jabar di Final Piala Kapolri

“LavAni punya receive servis bagus, sehingga pola serangan kita jalan,” ujar Samsul seusai laga.

Menurut Samsul, perjuangan tim asuhan Nicolas Vives itu untuk mengamankan peluang ke final four. “Kemenangan kita untuk mengamankan posisi di final four,” kata pelatih asal Jabar itu.

Salah satu andalan LavAni, Fahri Septian mengatakan timnya akan menghadapi Jakarta BIN, Jakarta Bhayangkara Presisi, dan Jakarta Garuda Jaya pada dua seri berikutnya yakni di Malang dan Pontianak.

Sementara itu, pelatih Sukun Badak, Ibarsjah Djanu mengakui kalau peluang timnya ke final four sudah tertutup. Namun, dia tetap akan berusaha meraih kemenangan di sisa laganya.

“Apapun ya kita tetap berusaha meraih kemenangan,” tukasnya. (PBVSI/N-01)

BACA JUGA  Bank Sumsel Lengkapi Tim yang Lolos Final Four

 

Dimitry Ramadan

Related Posts

Bank bjb Bandoeng Run 10K Diharap Dorong Sport Tourism

PEMERINTAH Kota Bandung, Jawa Barat mendukung setiap agenda yang memanfaatkan Kota Bandung sebagai lokasi, termasuk agenda olahraga lari yang melibatkan banyak orang. Sebab wisata olahraga atau sport tourism diyakini bisa meningkatkan…

Skuat Persib Takziah ke Rumah Duka Bejo Sugiantoro

SEBAGAI bentuk solidaritas dan turut berduka atas meninggalnya salah seorang mantan pesepak bola terbaik di Tanah Air, Bejo Sugiantoro, skuat Persib Bandung langsung menuju ke rumah Rachmat Irianto, putra dari…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Komisi B Minta Balai Karantina Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

  • March 13, 2025
Komisi B Minta Balai Karantina  Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

  • March 13, 2025
Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

  • March 13, 2025
Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

Polda Jateng Gandeng LPSK dalam Kasus Penganiayaan Bayi

  • March 13, 2025
Polda Jateng Gandeng LPSK dalam Kasus Penganiayaan Bayi

Warga Cilacap Antusias Periksa Kesehatan Gratis

  • March 13, 2025
Warga Cilacap Antusias Periksa Kesehatan Gratis

Gubernur Sumut Minta TP-PKK Selaras dengan Kebijakan Pemerintah

  • March 13, 2025
Gubernur Sumut Minta TP-PKK Selaras dengan Kebijakan Pemerintah