Hadapi India, Tim Sudirman Indonesia Andalkan Sektor Ganda

KEPALA Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Eng Hian mengatakan tim Sudirman Indonesia mengandalkan kekuatan di sektor ganda putra dan ganda putri saat menghadapi India dalam laga kedua Grup D Piala Sudirman 2025 di Xiamen Olympic Sports Center Fenghuang Gymnasium, Xiamen, China, Selasa (29/4).

Pasalnya, Indonesia dinilai lebih unggul di sektor tersebut. Adapun tiga nomor lain yakni tunggal putra, tunggal putri, dan ganda campuran kekuatan kedua negara relatif berimbang.

“Dengan komposisi pemain India yang dibawa, kekuatan kita ada di ganda putra dan ganda putri. Di tiga nomor lain kita harus lebih waspada,” kata Eng Hian dalam keterangannya, Senin (28/1/2025).

Menurut Eng Hian, ketepatan dalam menentukan susunan pemain menjadi kunci untuk meraih kemenangan atas India. Sebab mengingat kekuatan kedua tim di beberapa sektor cukup berimbang.

BACA JUGA  PBSI Beberkan Kronologi Meninggalnya Pemain Tiongkok Zhang Zhi Jie

“Kita harus lebih jeli dalam menentukan line-up,” ujarnya.

Di laga pertama, tim Indonesia sukses melibas Inggris 5-0. Meski begitu Eng Hian mengaku tetap melihat ada ruang untuk dievaluasi, terutama untuk memperbaiki performa. (*/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Marc Marquez Rebut Podium 1 di Moto-GP Belanda

PEMBALAP Ducati Lenovo Team Marc Marquez melanjutkan performa apiknya. Hal itu ditunjukan pembalap berjuluk the Baby Alien itu dengan menjuarai Moto-GP Belanda, Minggu (29/6). Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit…

Raih Peringkat 4 di China, Performa Tim Voli Pantai Diapresiasi

TIM voli pantai Indonesia yang diperkuat Bintang Akbar dan Sofyan Rachman hanya mampu menempati peringkat keempat dalam ajang Beach Pro Tour Futures Qidong 2025 yang digelar di Qidong, China, Minggu…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Manggala Agni Terus Lakukan Pemadaman Karhutla di Kampar

  • July 1, 2025
Manggala Agni Terus Lakukan Pemadaman Karhutla di Kampar

Aktivis Desak Hentikan Proses Hukum Dua Ahli Lingkungan

  • July 1, 2025
Aktivis Desak Hentikan Proses Hukum Dua Ahli Lingkungan

Pertumbuhan Ekonomi Babel Diprediksi Melompat

  • July 1, 2025
Pertumbuhan Ekonomi Babel Diprediksi Melompat

ULP PLN Pematangsiantar Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya

  • July 1, 2025
ULP PLN  Pematangsiantar Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya

Sekda Jabar Sebut Konflik dengan Wagub Erwan Sudah Selesai

  • July 1, 2025
Sekda Jabar Sebut Konflik dengan Wagub Erwan Sudah Selesai

FWPJT dan DPRD Jateng Gelar Diskusi Ketahanan Ekonomi

  • July 1, 2025
FWPJT dan DPRD Jateng Gelar Diskusi Ketahanan Ekonomi