PETINJU kelas berat Daniel Dubois sekali lagi membuktikan bahwa dia tidak bisa dianggap enteng dan bisa meledak sewaktu-waktu. Hal itu dibuktikan Dubois dengan memukul KO mantan juara dunia kelas berat Anthony Joshua pada ronde kelima di Stadion Wembley, London, Sabtu (21/9) malam waktu setempat.
Dalam duel perebutan gelar juara dunia kelas berat IBF itu Daniel Dubois bahkan membuat AJ–julukan Joashua jatuh bangun sejak ronde awal sebelum benar-benar menghabisinya di ronde kelima.
Seusai pertandingan, petinju Inggris itu berharap bisa melakukan pertarungan ulang dengan juara dunia asal Ukraina, Oleksandr Usyk. Di laga pertama Usyk sukses mengkanvaskan Dubois.
“Saya seorang juara. Saya siap mempertahankan gelar ini serta melanjutkan momentum yang luar biasa ini. Mereka (Tyson Fury dan Usyk) adalah target. Saya ingin duel ulang melawan Usyk dan memperbaiki kesalahan saya,” tegas Dubois.
“Saya telah mengalami perjalanan yang penuh gejolak. Ini adalah waktu bagi saya, ini adalah kisah penebusan dosa saya. Saya tidak akan berhenti sampai saya mencapai potensi penuh saya,” lanjut Dubois.
Kekalahan keempat
Di sisi lain, bagi Joshua, ini adalah kekalahan keempat sepanjang kariernya dari 32 pertarungan. Dubois juga menjadi petinju kedua setelah Andy Ruiz Jr. yang mampu mengalahkannya dengan KO/TKO.
“Kredit untuk Dubois dan timnya. Saya menghadapi lawan yang tangguh dan saya banyak membuat kesalahan. Tetapi itulah pertandingan,” kata Joshua. (ESPN/N-01)