
MEGHAN Markle, Duchess of Sussex memiliki bakat di bidang kuliner. Ia membuat selai raspberry diberi merek As Ever. Dalam peluncuran produk selai raspberry As Ever dikemas dalam toples kaca itu, 2 April lalu ludes terjual kurang dari satu jam.
Meghan Markle di Instagram pribadinya menyatakan rasa tidak percaya bahwa selai buatannya bisa selaris itu dan terjual kurang dari satu jam.
Selain selai, As Ever juga mengeluarkan produk campuran kue kering, crêpe dan madu. Ia juga memamerkan proses produksi selai lewat tayangan Netflix With Love, Meghan. “Aku belajar membuat kue dan jadi wirausaha dari ibu,” ungkap istri Pangeran Harry ini.
Awal terkenalnya selai As Ever saat Duchess of Sussex memberikan toples selai stroberi edisi terbatas kepada sejumlah selebritas dan teman dekat.

Merek gaya hidup bernuansa Montecito bernama As Ever, yang sebelumnya bernama American Riviera Orchard.
Dan publik penasaran seperti apa rasa selai itu, baru diluncurkan pada 2 April lalu. Semua buah-buahan untuk selai dipetik dari perkebunan di sekitar rumah pasangan Harry dan Meghan.
Ibu dua anak ini berjanji akan memproduksi lebih banyak agar para pecinta selai tidak kehabisan membeli produknya.
Pangeran Harry dan Meghan Markle memilih tinggal di Montecito, California, Amerika Serikat sejak 2020. Mereka bersama kedua anaknya Pangeran Archie, 5 tahun da Putri Lilibet, 3 tahun.
Dan sejak 2023 Pangeran Harry secara resmi mengubah status negara tempat ia tinggal dari Inggris ke Amerika Serikat. (*/S-01)