UNDIP Resmi Buka Jalur Mandiri Program Sarjana

UNIVERSITAS Diponegoro membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui seleksi Ujian Mandiri program sarjana dan vokasi tahun ini. Ujian Mandiri (UM) merupakan jalur seleksi secara mandiri yang diselenggarakan oleh Universitas Diponegoro setelah pelaksanaan seleksi secara nasional telah berakhir. Pendaftaran dibuka pada 3-20 Juni 2024.

Adapun syarat mengikuti Ujian Mandiri program sarjana dan vokasi adalah siswa lulusan SMA/SMK/MA atau yang sederajat, lulus ujian persamaan, atau yang setara lainnya (paket C) pada 2022, 2023 dan siswa yang lulus pada 2024. Usia pendaftar paling tinggi 22 tahun pada saat mendaftar. Secara lebih detail tentang ujian mandiri ini dapat dilihat pada laman www.pmb.undip.ac.id. Pelaksanaan ujian sendiri akan dilaksanakan pada 27 Juni – 1 Juli 2024.

BACA JUGA  UNDIP-BRIN Bahas Nuklir untuk Energi Emisi Bersih

Sebelumnya Universitas Diponegoro bersama dengan Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia telah melaksanakan penerimaan mahasiswa baru jalur SNBP dan SNBT yang dikoordinir oleh panitia SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru). Pada pelaksanaan SNBP (Seleksi Nasional Berbasis Prestasi) 2024, berdasarkan jumlah pendaftar, dari 20 PTN Akademik, Universitas Diponegoro menempati peringkat kedua pendaftar terbanyak yakni 34.658 peserta.

Dilanjutkan dengan penerimaan mahasiswa baru jalur SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) 2024, Universitas Diponegoro menempati rangking pertama pendaftar terbanyak yakni 85.734 peserta untuk kategori PTN Akademik.

“Data di atas menunjukkan bahwa sampai saat ini UNDIP merupakan salah satu kampus favorit yang menjadi pilihan para lulusan SMA dan sederajat,” kata Prof. Dr.rer.nat. Heru Susanto, S.T., M.M., M.T. yang saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaa UNDIP.

BACA JUGA  Festival Eco Enzyme untuk Kelestarian Waduk

Prof. Heru juga mengundang semua lulusan SMA/SMK/MA atau yang sederajat yang belum mendapatkan tempat kuliah untuk mengikuti ujian mandiri UNDIP, karena secara rata-rata, masih tersedia sekitar 50% daya tampung.

Untuk info lengkap penerimaan mahasiswa baru jalur Ujian Mandiri program sarjana, kunjungi laman: pmb.undip.ac.id. (HTM/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Rayakan Hari Pahlawan, Siswa SMP Kenang Aksi Perobekan Bendera Belanda

SALAH satu SMP swasta di Kabupaten Sidoarjo berinisiatif memperingati Hari Pahlawan dengan menggelar aksi teatrikal detik-detik perobekan bendera Belanda di Hotel Yamato Kota Surabaya, Sabtu (9/11). Peringatan Hari Pahlawan oleh…

15 Persen Lulusan Instiper sudah Bekerja Sebelum Wisuda

REKTOR Institut Pertanian “Stiper” (Instiper) Yogyakarta, Dr. Ir. Harsawardana mengatakan sebanyak 15% dari lulusan Instiper yang wisuda hari ini Sabtu (9/11) telah diterima di berbagai perusahaan perkebunan atau pertanian. Hal…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

De la Fuente tidak Panggil Pemain Madrid untuk Laga November ini

  • November 10, 2024
De la Fuente tidak Panggil Pemain Madrid untuk Laga November ini

Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Jelang Jeda Internasional

  • November 10, 2024
Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Jelang Jeda Internasional

Dukung Evolusi Teknologi, Indosat Hadirkan Indonesia Al Day

  • November 9, 2024
Dukung Evolusi Teknologi, Indosat Hadirkan Indonesia Al Day

DPP BRN Siap Atasi Penggelapan Ranmor ke Pemukiman SAD

  • November 9, 2024
DPP BRN Siap Atasi Penggelapan Ranmor ke Pemukiman SAD

Bela Palestina, Umat Islam Jabar Gelar Aksi di Depan Gedung Sate

  • November 9, 2024
Bela Palestina, Umat Islam Jabar Gelar Aksi di Depan Gedung Sate

Peduli Pelanggan, Smartfren Luncurkan Paket Unlimited Suka-Suka

  • November 9, 2024
Peduli Pelanggan, Smartfren Luncurkan Paket Unlimited Suka-Suka