Penyanyi Legendaris Titiek Puspa Meninggal Dunia di Usia 87

KABAR duka menghampiri dunia hiburan Tanah Air. Aktris yang juga penyanyi senior Titiek Puspa dikabarkan meninggal dunia pada Kamis (10/4/2025).

Penyanyi bernama asli Sudarwati kelahiran 1 November 1937 meninggal pada pukul 16.25 WIB. “Benar, eyang baru saja meninggal di pukul 16.25 WIB. Jenazah masih di RS Medistra,” ujar manajernya Mia.

Sebelumnya, anak pertama Titiek Puspa, Petty Tunjungsari, mengatakan bahwa sang ibu sempat jatuh pingsan saat sedang menjalani syuting sebuah program TV swasta. Titiek pun dilarikan ke rumah sakit pada 26 Maret lalu.

Menurut dia, ibundanya mengalami pendarahan otak kiri dan dirawat intensif di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan.

“Jam 8 malam, ketika Ibu Titiek Puspa sedang menyelesaikan recording di Lapor Pak Trans 7, terjadi pingsan, jam 8.30 (malam),” ujar Petty.

BACA JUGA  Cinta Laura Ajak Anak Muda Turut Lestarikan Air Bersih

Beruntung, kata dia, sebelum kejadian, Titiek Puspa telah menyelesaikan beberapa segmen dalam program tersebut. Setelah itu pelantun Apanya Dong tersebut dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Titiek pun harus mendapatkan perawatan intensif pasca operasi. Oleh tim dokter, Titiek sempat ditidurkan agar bisa beristirahat selama proses pemulihan.

Karier Titiek Puspa dimulai saat menjuarai kompetisi menyanyi di Bintang Radio Semarang. Selanjutnya, karya demi karya mengalir. Ia juga dikenal sebagai seniman serba bisa. Kini ia tidak bisa lagi berkarya. Namun nama dan karya-karyanya akan selalu dikenang. Selamat Jalan Titiek Puspa. (*/N-01)

BACA JUGA  Ray Sahetapy Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun

Dimitry Ramadan

Related Posts

Manggala Agni Terus Lakukan Pemadaman Karhutla di Kampar

PROSES pemadaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) seluas 30 hektare (Ha) di Desa Karya Indah, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, terus berlanjut. Adapun Karhutla seluas 40 ha di hutan lindung…

Aktivis Desak Hentikan Proses Hukum Dua Ahli Lingkungan

UPAYA retaliasi terhadap para ahli dalam perkara lingkungan hidup kembali terjadi. Ini bukan pertama kalinya para ahli lingkungan hidup menghadapi upaya pembungkaman. Prof. Bambang Hero Saharjo dan Prof. Basuki Wasis…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Manggala Agni Terus Lakukan Pemadaman Karhutla di Kampar

  • July 1, 2025
Manggala Agni Terus Lakukan Pemadaman Karhutla di Kampar

Aktivis Desak Hentikan Proses Hukum Dua Ahli Lingkungan

  • July 1, 2025
Aktivis Desak Hentikan Proses Hukum Dua Ahli Lingkungan

Pertumbuhan Ekonomi Babel Diprediksi Melompat

  • July 1, 2025
Pertumbuhan Ekonomi Babel Diprediksi Melompat

ULP PLN Pematangsiantar Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya

  • July 1, 2025
ULP PLN  Pematangsiantar Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya

Sekda Jabar Sebut Konflik dengan Wagub Erwan Sudah Selesai

  • July 1, 2025
Sekda Jabar Sebut Konflik dengan Wagub Erwan Sudah Selesai

FWPJT dan DPRD Jateng Gelar Diskusi Ketahanan Ekonomi

  • July 1, 2025
FWPJT dan DPRD Jateng Gelar Diskusi Ketahanan Ekonomi