BMKG: Waspadai Bibit Siklon 92W dan Siklon Taliah

BMKG melalui Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) Jakarta mengidentifikasi adanya potensi bibit siklon 92W. di Samudra Pasifik Barat, tepatnya di sebelah utara Papua Barat.

“Dalam periode 2 hingga 3 hari mendatang, Bibit Siklon Tropis 92W diprediksikan masih konsisten dan berpotensi menyebabkan hujan sedang hingga lebat,” jelas Deputi Bidang Meteorologi, Guswanto, Rabu (5/2).

Wilayah terdampak Bibit Siklon Tropis 92W di wilayah Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua, Maluku Utara, dan Sulawesi Utara.

Selain itu juga berdampak meningkatkan ketinggian gelombang laut hingga mencapai 2,5 meter.

Terutama di Laut Maluku, Perairan Kepulauan Sangihe-Talaud, Perairan Halmahera, Laut Halmahera, serta perairan utara Papua Barat Daya hingga Papua.

BACA JUGA  BMKG Gelar Sekolah Lapang Gempabumi di Garut

Bibit Siklon 92 W tingkatkan curah hujan

Selain itu ada Siklon Tropis Taliah masih terdeteksi berada di Samudra Hindia Selatan, sekitar 920 km di barat daya Cilacap, Jawa Tengah.

Siklon ini diperkirakan tetap aktif dalam 24-72 jam ke depan dengan pergerakan ke arah barat semakin menjauhi wilayah Indonesia.

Guswanto menjelaskan bahwa siklon tropis Taliah berpotensi menyebabkan hujan dengan intensitas sedang disertai angin kencang di wilayah pesisir selatan Banten hingga Jawa Timur.

Siklon Tropis Taliah berpotensi menyebabkan hujan dengan intensitas sedang yang dapat disertai angin kencang di wilayah pesisir selatan Banten hingga Jawa Timur.

Selain hujan, gelombang tinggi dengan ketinggian 2,5 meter-4 meter diperkirakan terjadi di perairan Samudra Hindia.

BACA JUGA  BMKG DIY Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi

Bahkan ketinggian gelombang laut dari 4 meter-6 meter diprediksi terjadi di Samudra Hindia selatan Jawa Barat dalam dua hari ke depan.

Bibit Siklon 92W dipengaruhi seruakan dingin

Direktur Meteorologi Publik Andri Ramdhani mengungkapkan bahwa peningkatan curah hujan dalam sepekan ke depan tidak hanya dipicu oleh keberadaan Bibit Siklon 92W dan Siklon Tropis Taliah.

Faktor lain yang turut berkontribusi adalah meningkatnya aktivitas monsun serta adanya seruakan dingin, yang dapat memperkuat intensitas hujan di berbagai wilayah selama beberapa hari ke depan.

“Monsun dan seruakan dingin dari Asia turut berkontribusi pada peningkatan curah hujan di wilayah Indonesia, khususnya di bagian barat dan tengah” ungkap Andri Ramdhani.

BACA JUGA  Ratusan Titik Panas Karhutla Bermunculan di Sumatra

Kondisi ini semakin diperkuat dengan aktivitas gelombang Rossby Ekuatorial dan gelombang Kelvin.

Dua gelombang ini  diprakirakan tetap aktif hingga pekan depan khususnya di wilayah Sumatra, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, dan Sulawesi.

BMKG mengeluarkan peringatan masyarakat pesisir, nelayan dan operator transportasi laut untuk memperhatikan peringatan dini cuaca ekstrem.

 (*/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Spesialis Honda Beat

POLRESTA Yogyakarta menangkap empat orang warga Muara Enim dan tiga warga Grobogan, Jawa Tengah yang terlibat dalam aksi pencurian, penadahan, penyedia STNK palsu dan penjual lanjutan sepeda motor di wilayah…

Banjir di Kabupaten Situbondo Berdampak pada 1.280 Rumah

BANJIR dan tanah longsor di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur menyebabkan 1.280 rumah warga terdampak. Laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Situbondo, banjir terjadi di tiga kecamatan sejak Senin (3/2)…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Gugatan Renvoi Ditolak, Kurator Diminta Lelang Aset The Anaya Village

  • February 6, 2025
Gugatan Renvoi Ditolak, Kurator Diminta Lelang Aset The Anaya Village

Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Spesialis Honda Beat

  • February 6, 2025
Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Spesialis Honda Beat

Banjir di Kabupaten Situbondo Berdampak pada 1.280 Rumah

  • February 6, 2025
Banjir di Kabupaten Situbondo Berdampak pada 1.280 Rumah

Friendly Rivalry Drama Terbaru Hyeri dan Chung Su Bin

  • February 6, 2025
Friendly Rivalry Drama Terbaru Hyeri dan Chung Su Bin

Kemensos Kirim Bantuan Logistik Dua Tahap Banjir Bondowoso

  • February 6, 2025
Kemensos Kirim Bantuan Logistik Dua Tahap Banjir Bondowoso

BMKG: Waspadai Bibit Siklon 92W dan Siklon Taliah

  • February 6, 2025
BMKG: Waspadai Bibit Siklon 92W dan Siklon Taliah