Mantan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika Raih Gelar S2

MANTAN Bupati Purwakarta periode 2018-2023 Anne Ratna Mustika, resmi menyandang gelar Magister FISIP jurusan kebijakan publik setelah mendapatkan gelar M.KP dari Universitas Padjajaran, Bandung pada Selasa (19/11).

Sebelum wisuda magister Anne Ratna Mustika terlebih dahulu mempertahankan tesisnya di hadapan penguji yang berstatus profesor dan doktor.

“Alhamdulillah akhirnya bisa wisuda pascasarjana semoga menjadi motivasi untuk terus berusaha menjadi lebih baik dan berharap menjadi motivasi bagi De Tira dan Neng Hyang semangat untuk belajarnya,” kata Anne Ratna Mustika.

Anne Ratna Mustika menceritakan, perjuangan memperoleh gelar Magister FISIP jurusan kebijakan publik membutuhkan ketekunan dan semangat. Belum lagi kesibukan saat menjadi Bupati dan Ketua DPD Golkar Purwakarta. Selain itu, Anne Ratna Mustika berkisah kadangkala jadwal kuliah sudah ditetapkan, namun di saat yang sama dirinya harus mengikuti kegiatan di Pemerintah Pusat.

Atas capaian tersebut, Anne Ratna Mustika mengucapkan terimakasih pada semua pihak yang telah ikut andil dalam usahanya meraih gelar Strata-II. Terutama kepada dosen pembimbing, penguji dan semua staf administrasi Unpad, Bandung yang bersedia membantu selama perkuliahan berlangsung.

Anne Ratna Mustika mendorong generasi muda untuk tidak berhenti atau puas terhadap apa yang dicapai pada saat ini. Terus kembangkan semua potensimu, termasuk dengan mengasah kemampuan di bidang akdademik walaupun dalam keadaan waktu yang sempit. (KR/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

ASOSIASI  Peternak Sapi Perah Indonesia (APSPI) khawatir produk susu lokal  tidak punya regulasi perlindungan. APSPI mendesak Presiden Prabowo Subianto  segera menerbitkan regulasi perlindungan produksi susu dalam negeri. Bila tidak, langkah…

Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

WISUDAWAN UGM harus memberikan kontribusi bagi pembangunan bangsa. Direktur  Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantoro menyampaikan hal itu saat prosesi wisuda hari kedua program Sarjana dan Sarjana Terapan UGM, di Grha…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

  • November 21, 2024
APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

  • November 21, 2024
Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

  • November 21, 2024
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Indosat Luncurkan Layanan Pascabayar IM3 Platinum

  • November 21, 2024
Indosat Luncurkan Layanan Pascabayar IM3 Platinum

Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

  • November 21, 2024
Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian

  • November 21, 2024
Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian