Ribuan Warga Palestina Mulai Tinggalkan Rafah

  • Global
  • May 13, 2024
  • 0 Comments

GELOMBANG pengungsi di Paleatina terus terjadi. Badan PBB untuk pengungsi Palestina atau UNRWA melaporkan 360 ribu orang telah meninggalkan kota Rafah di selatan Gaza sejak Israel memerintahkan evakuasi pada pekan lalu.

Bersamaan dengan itu, serangan udara Israel menghantam Rafah. Serangan Israel tersebut telah menghancurkan sejumlah rumah. Selain itu pasukan Israel juga memaksa ratusan warga Palestina yang tinggal di tempat penampungan untuk pergi.

Di sisi lain, sejumlah pasukan Hamas berusaha menahan laju serdadu Zionis ke Rafah. Hal itu menimbulkan pertempuran sengit di wilayah tenggara kota itu. Tank-tank Israel juga memasuki Jabalia di Gaza utara pada Senin (13/5).

Rombongan tank Israel ini menjadi terbesar memasuki salah satu dari delapan kamp pengungsi di Gaza. Duta Besar Amerika Serikat untuk Israel Jack Lew memberi isyarat serangan di Rafah masih dalam skala yang dapat diterima oleh Washington.

BACA JUGA  Kemenlu Evakuasi 40 WNI dari Lebanon

Setidaknya 35.034 warga Palestina telah tewas dan 78.755 terluka dalam serangan militer Israel di Gaza sejak 7 Oktober, menurut kementerian kesehatan Gaza. (*)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Kecelakaan Pesawat Azerbaijan Airlines Tewaskan 38 Orang

KECELAKAAN pesawat Azerbaijan Airlines (AZAL) dekat Kota Aktau, Kazakhstan, Rabu (25/12) menyebabkan 38 orang meninggal dunia. Wakil Perdana Menteri Kazakhstan, Kanat Bozumbayev menyampaikan hal itu pada konferensi pers di Aktau,…

Puluhan Orang Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Azerbaijan

SEBUAH pesawat penumpang Azerbaijan Airlines dikabarkan jatuh di Kazakhstan. Akibatnya puluhan orang dilaporkan tewas dalam insiden tersebut. Pihak maskapai menyebut pesawat terbakar saat pilot berupaya melakukan pendaratan darurat. Pihak Maskapai…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Ditahan Everton, Manchester City Tercecer di Urutan Enam

  • December 26, 2024
Ditahan Everton, Manchester City Tercecer di Urutan Enam

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Siap Hormati Proses Hukum

  • December 26, 2024
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Siap Hormati Proses Hukum

DPC PDIP Yogyakarta Usulkan Megawati Jadi Ketua Umum lagi

  • December 26, 2024
DPC PDIP Yogyakarta Usulkan Megawati Jadi Ketua Umum lagi

Pariwisata Kabupaten Sleman Sumbang Rp340,56 Miliar ke PAD

  • December 26, 2024
Pariwisata Kabupaten Sleman Sumbang Rp340,56 Miliar ke PAD

Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis Berhasil Diselamatkan

  • December 26, 2024
Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis Berhasil Diselamatkan

2 orang tewas, 54 luka dalam Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Cipularang

  • December 26, 2024
2 orang tewas, 54 luka dalam Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Cipularang