Harga BBM Non Subsidi Pertamax Series dan Dex Series Turun 

HARGA resmi BBM non subsidi Pertamax Series dan Dex Series turun mulai 1 September 2024.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari menjelaskan harga BBM Non-subsidi akan terus disesuaikan mengikuti tren harga rata-rata publikasi minyak .

Yaitu Mean of Platts Singapore (MOPS) atau Argus dan mempertimbangkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika.

“Evaluasi dan penyesuaian harga untuk Non subsidi akan terus kami lakukan secara berkala setiap bulannya,” kata Heppy Wulansari, Senin (2/9).

Menurutnya  harga bisa tetap, bisa naik dan bahkan bisa turun, tergantung tren harga minyak dunia dan nilai tukar rupiah.

Harga BBM Non Subsidi

September ini semua harga BBM yang tidak disubsidi Pertamina mengalami penurunan barga.

BACA JUGA  Pertamina Patra dan Dinas Perdagangan Semarang Sidak Pangkalan LPG

Untuk Pertamax Turbo (RON 98), terdapat penyesuaian harga menjadi Rp14.475 , Pertamax Green (RON 95) menjadi Rp13.650 dan Pertamax (RON 92) menjadi Rp12.950.

Sedangkan harga Dexlite (CN 51), menjadi Rp14.050 dan Pertamina Dex (CN 53) menjadi Rp14.550 per liter.

“Harga ini berlaku untuk provinsi dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) sebesar 5% seperti di wilayah DKI Jakarta,” katanya.

Selain  turun harga, Pertamina Patra Niaga juga memberikan banyak promo & loyalty program di aplikasi MyPertamina.

Pertamina menyatakan terus meningkatkan pelayanan dan mutu kepada pelanggan.

Untuk mengetahui harga produk Pertamina terbaru, masyarakat dapat mengakses  https://pertaminapatraniaga.com/page/harga-terbaru-bbm atau hubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.#. (AGT/Htm/S-01)

BACA JUGA  Simon Aloysius Mantiri Sebagai Dirut Pertamina Gantikan Nicke

Siswantini Suryandari

Related Posts

Kemendagri Terbitkan SE untuk Tunda Pembagian Bansos

KEMENTERIAN Dalam Negeri (Kemendagri) telah menerbitkan Surat Edaran kepada pemerintah daerah untuk menunda distribusi bantuan sosial (bansos) bersumber dari APBD menjelang Pilkada Serentak 2024. Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima…

Pertamina Patra Niaga Investigasi Tiga SPBU di Yogyakarta

ADA tiga SPBU di Yogyakarta sedang diinvestigasi oleh PT Pertamina Patra Niaga bersama institusi lainnya karena terindikasi melanggar aturan. Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari menyatakan Pertamina Patra Niaga…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Kemendagri Terbitkan SE untuk Tunda Pembagian Bansos

  • November 14, 2024
Kemendagri Terbitkan SE untuk Tunda Pembagian Bansos

Pertamina Patra Niaga Investigasi Tiga SPBU di Yogyakarta

  • November 14, 2024
Pertamina Patra Niaga Investigasi Tiga SPBU di Yogyakarta

Bahlil Yakin Wisuda Desember meski Gelar Doktor Ditangguhkan

  • November 14, 2024
Bahlil Yakin Wisuda Desember meski Gelar Doktor Ditangguhkan

KPU Pematangsiantar Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

  • November 14, 2024
KPU Pematangsiantar Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

Penggawa Jepang tidak Khawatir dengan Atmosfir SUGBK

  • November 13, 2024
Penggawa Jepang tidak Khawatir dengan Atmosfir SUGBK

Tim Medis PSS Terus Pantau Dua Pemain Asingnya yang Cedera

  • November 13, 2024
Tim Medis PSS Terus Pantau Dua Pemain Asingnya yang Cedera