DIREKTUR Operasi KAI Wisata Wawan Ariyanto meminta maaf kepada para pelamar yang masih terkendala untuk submit lamaran ke website rekruitmen KAI Wisata sampai saat ini.
“Terus semangat dan mencoba dan juga memastikan perangkat yang digunakan untuk submit dokumen langsung menggunakan PC atau laptop” ungkap Wawan, Kamis (8/8).
Dalam keterangan tertulis, Wawan menjelaskan layanan penerimaan CSOT (Customer Service on Train) pada website rekruitmen yang dibuka sejak Selasa (6/8) sampai hari ini mengalami kendala.
Penyebabnya antusiasme para pelamar cukup tinggi. Wawan menambahkan pihaknya terus berupaya keras untuk memastikan server sistem pada layanan tersebut bisa terus lancar menerima lamaran para pelamar. Masa lamaran ditutup Kamis (8/8) pukul 23.59 WIB.
“Sekali lagi kami sampaikan mohon maaf atas kendala yang terjadi dan ketidaknyamanan,” pungkasnya.
PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) membuka lowongan pekerjaan untuk Customer Service On Train yang akan dipekerjakan untuk KAI Commuter wilayah Jabodetabek.(AGT/S-01)