Tempat yang Tepat untuk Rayakan Natal dan Tahun Baru di Bandung

  • Ekonomi
  • December 11, 2024
  • 0 Comments

SHERATON Bandung Hotel & Towers membuka bulan ini dengan kemeriahan acara Christmas Tree Lighting Ceremony di area lobby hotel. Acara itu menjadi awal dari rangkaian perayaan akhir tahun, termasuk peluncuran program spesial Sweet Home Sweet Christmas dan perayaan malam Tahun Baru dengan tema Fiesta Latina.

Hotel bintang 5 di kawasan Dago, Bandung ini merancang acara untuk menyatukan keluarga, tamu, dan komunitas dalam suasana Natal yang hangat. Dengan pohon Natal megah yang dihiasi ornamen bercahaya, acara ini juga diisi dengan hiburan spesial seperti paduan suara Natal, Santa, serta penampilan anak-anak panti asuhan Cahaya Kasih untuk membagikan keceriaan

“Kami ingin menghadirkan momen yang tak terlupakan bagi tamu, di mana setiap orang dapat merasakan kebahagiaan Natal dan kehangatan kebersamaan,” jelas General Manager Sheraton Bandung Hotel & Towers, Herinova, Selasa (10/12).

BACA JUGA  Songsong Nataru, Stasiun Solo Balapan Mulai Berhias

Menurut Herinova, rangkaian acara akhir tahun ini dirancang untuk menciptakan momen yang berkesan bagi para tamu yang ingin merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru 2025. Hotel jaringan Marriott International itu pun siap menjadi rumah bagi seluruh tamu untuk menghabiskan musim libur Natal hingga Tahun Baru.

“Salah satunya dengan menyiapkan berbagai macam paket mulai hampers, makan malam, perayaan pergantian tahun, hingga permainan yang bisa diikuti anak-anak serta orang tua,” terang Herinova. (Rava/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Laba Bersih Pertalife Insurance Melejit

DIREKTUR Utama PT Perta Life Insurance (Pertalife Insurance) Hanindio W Hadi, Senin (21/4) mengungkapkan laba bersih perusahaan ini menembus angka Rp97,18 miliar, yang berarti tumbuh 1,09% secara tahunan dan 15,16%…

Wamentan Pastikan tidak Akan Impor Beras Tahun ini

WAKIL Menteri Pertanian Sudaryono menegaskan bahwa sampai akhir April nanti, serapan gabah petani bisa mencapai 2 juta ton setara beras. Dengan demikian tahun ini dipastikan pemerintah tidak akan ada impor…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Target 30 Ribu Unit SPPG untuk Program MBG masih Jauh

  • April 22, 2025
Target 30 Ribu Unit SPPG untuk Program MBG masih Jauh

39 Saksi Nomor Urut 3 Tolak Hasil Rekapitulasi PSU

  • April 22, 2025
39 Saksi Nomor Urut 3 Tolak Hasil Rekapitulasi PSU

Perolehan Zakat Baznas Jawa Tengah Capai Rp36,07 Miliar 

  • April 22, 2025
Perolehan Zakat Baznas Jawa Tengah Capai Rp36,07 Miliar 

Penutupan TPA Terbuka Ada Pergeseran Paradigma Lingkungan

  • April 22, 2025
Penutupan TPA Terbuka Ada Pergeseran Paradigma Lingkungan

Kraton Yogyakarta Tampilkan Uyon-Uyon Hadiluhung dan Bedhaya

  • April 22, 2025
Kraton Yogyakarta Tampilkan Uyon-Uyon Hadiluhung dan Bedhaya

Wali Kota Solo Semangati 4 Siswa SMK Warga Lolos LKS Provinsi

  • April 22, 2025
Wali Kota Solo Semangati 4 Siswa SMK Warga Lolos LKS Provinsi