Sambut HUT RI, HKBP Setia Negara Gelar Berbagai Lomba dan Pertandingan

SEBAGAI ungkapan syukur dalam menyambut Hari Ulang Tahun  ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Setia Negara Pematangsiantar menggelar berbagai pertandingan dan perlombaan.

“Sebagai orang Kristen, khususnya HKBP Setia Negara turut bersuka cita atas kemerdekaan RI  ke-79. Ini adalah anugerah dan berkat Tuhan, dan sebagai rasa syukur kepada Tuhan HKBP telah mempersiapkan beberapa kegiatan untuk menyongsong dan merayakan Dirgahayu Republik Indonesia ke 79 dengan rangkaian kegiatan: gerak jalan, volley, catur,tennis meja, estafet sarung, makan kerupuk dan perlombaan lainnya,” kata Pendeta Resort HKBP Setia Negara Pdt Nortima Hutasoit di Kota Pematangsiantar Sumatra Utara, Senin (12/8).

Melalui semarak HUT Kemerdekaan ke 79 tersebut lanjut Nortima diharapkan seluruh jemaat HKBP Setia Negara semakin memahami makna kemerdekaan itu, terlebih kepada generasi muda agar semakin mencintai bangsa dengan cara menjaga kerukunan dalam keberagaman.

BACA JUGA  Pertamina Patra Niaga Hadirkan Promo Sambut Hari Kemerdekaan

Isi kemerdekaan

“Kemerdekaan bangsa kita adalah anugerah Tuhan yang patut kita syukuri sepanjang perjalanan sejarah hidup kita sebagai warga negara Indonesia. Sebab buah kemerdekaan itu telah kita rasakan hingga saat ini ada banyak pembaharuan yang mendukung kehidupan kita sebagai warga negara.”

“Meskipun kemerdekaan itu masih harus kita isi dengan perubahan yg lebih baik lagi sehingga NKRI benar-benar menjadi tempat yg penuh damai dan sukacita bagi kita semua,” ujarnya.

Dia menambahkan bangsa Indonesia telah dimerdekakan dari penjajahan, sebagai orang percaya telah dimerdekakan oleh Kristus dari perbudakan dosa seperti terlulis dalam Galatia 5 : 1 “Supaya kamu sungguh-sungguh merdeka, Kristus telah memerdekakan kita. Karena itu berdirilah teguh dan jangan mau lagi dikenakan kuk perhambaan.

BACA JUGA  Penaikan PBB di Pematangsiantar Dinilai Asal

“Kita telah dimerdekakan dari perhambaan dosa menjadi orang yang merdeka karena Kristus. Karena itu hendaklah kita juga memiliki hari yg membebaskan dan memerdekakan siapapun, jangan memperhamba siapapun karena kita telah dimerdekakan oleh Kristus,” terangnya.

Dengan semangat kemerdekaan RI, tambah dia, semakin menambah semangat baru bagi seluruh jemaat HKBP Setia Negara untuk semakin menunjukkan kwalitas imannya sebagai pengikut Kristus dan sekaligus sebagai warga negara Indonesia melalui setiap keteladanan hidupnya.

Semua usia

Di tempat terpisah Ketua Panitia Semarak Kemerdekaan ke 79 HKBP Setia Negara Lusman Siagian menyampaikan untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan berbagai  pertandingan dan perlombaan digelar yang diikuti mulai dari usia anak-anak sekolah minggu, remaja dan naposo, orang tua serta para lanjut usia.

BACA JUGA  Masyarakat Diimbau Mewaspadai Oknum yang Mengaku Petugas PLN

“Berbagai pertandingan dan perlombaan akan digelar dari 10 Agustus – 17 Agustus 2024 seperti tennis meja, bola volley, dan catur. Kemudian perlombaan memindahkan air ke botol, estafet balon, estafet sarung, estafet kaos, membawa tandok, sepak bola memakai daster khusus para pria, lomba makan kerupuk, membawa kelereng pakai sendok dan balap karung serta diakhiri dengan hiburan yang diikuti oleh 8 sektor dan 1 pos pelayanan,” bebernya.

Dia berharap melalui momentum Semarak Kemerdekaan RI ke 79 ini semua jemaat HKBP Setia Negara semakin bangkit dan maju di dalam iman serta semakin maju di dalam penatalayannya. (Ais/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

PT Kereta Api Indonesia ( KAI) Daop 6 Yogjakarta bersama Balai Teknik Perkerataapian (BTP) Kelas I Semarang menggelar ramp check standard pelayanan minimum (SPM), sebagai upaya memastikan keamanan angkutan layanan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU