Sekda Jateng Minta Alumni PKN Implementasikan Proyek Perubahan

ALUMNI Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan ke-32 diminta mampu mengimplementasikan proyek perubahan di lingkungan kerjanya masing-masing.

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno saat melakukan penutupan PKN Tingkat II di Gedung Sasana Widya Praja Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Jateng, Jumat, 9/8.

Ada sebanyak 60 peserta yang mengikuti pelatihan tersebut. Mereka berasal dari dari sejumlah kementerian, lembaga, pemerintah provinsi, dan pemerintah kabupaten/kota.

“Jadi proyek perubahan ini bukan hanya untuk diklat, tapi benar-benar bisa dilaksanakan untuk meningkatkan kinerja di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” ucap Sumarno.

Filosofi Ki Hajar Dewantara

Selain itu, Sumarno juga berpesan agar alumnus meneladani tiga filosofi Ki Hajar Dewantara. Yakni Ing Ngarsa Sung Tulada (di depan memberikan contoh), Ing Madya Mangun Karsa (di tengah-tengah membangun kemauan atau cita-cita), dan Tut Wuri Handayani (di belakang memberikan dorongan semangat).

BACA JUGA  Para OPD Diminta Optimalkan Media Sosial

Pesan ini disampaikan Sumarno, lantaran peserta PKN merupakan pejabat Eselon II. Sehingga patut kiranya meneladani Ing Ngarsa Sung Tuladha atau di depan memberikan contoh.

“Dari semua hal, baik terkait kinerja maupun integritas harus dimulai dari pemimpin. Sehingga semua peserta PKN harus bisa memberi contoh,” katanya.

Kemudian Ing Madya Mangun Karsa atau di tengah membangun motivasi. Seorang pemimpin harus membangun semangat berkarya. Pemimpin bukan untuk membuat konflik antarbawahan/anak buah.

Para pemimpin, lanjut Sumarno, juga mampu untuk Tut Wuri Hanyadani atau di belakang memberikan semangat. Yakni seorang pemimpin harus dapat memberikan semangat bagi stafnya untuk bekerja.

Lakukan perubahan

Sementara itu, Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi Lembaga Administrasi Negara (LAN), Basseng mengatakan, kompetensi yang dibangun dalam PKN Tingkat II adalah mampu melakukan perubahan, perbaikan, dan mewujudkan sesuatu yang lebih bermanfaat dibanding sebelumnya.

BACA JUGA  Pemprov Jateng Genjot Pengembangan Kawasan Industri

“Para peserta PKN Tingkat II sudah membuktikannya melalui implementasi proyek perubahan yang telah dibuat. Itu berarti dalam diri peserta PKN sudah terbangun kompetensi kepemimpinan,” katanya.

Dalam kesempatan itu, disampaikan sebanyak 60 peserta PKN Tingkat II Angkatan 32 dinyatakan lulus semua. Lima besar di antaranya lulus dengan predikat istimewa berasal dari Jawa Tengah.

Adapun peringkat pertama adalah Kepala BPSDMD Jateng, Sadimin, Kepala Dinas Kesehatan Kota Magelang Istikomah, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Tegal, Dessy Arifianto, Kepala Dinas Kesehatan Kudus, Andini Aridewi, dan Badan Keuangan Daerah Kota Tegal, Siswoyo. (Htm/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU