Jemaah Haji Asal Sleman Tiba di Kampung Halaman  

JEMAAH haji asal Kabupaten Sleman, Kloter 48 SOC dan Kloter 50 SOC, tiba di Masjid Agung Wahidin Soedirohoesodo, Kabupaten Sleman, Minggu (7/7)

Kedatangan Kloter 48 SOC ini disambut oleh Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo. Sedangkan kedatangan Kloter 50 SOC disambut oleh Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa.

Kloter 48 SOC menjadi kloter pertama asal Kabupaten Sleman yang pulang kembali ke tanah air.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Sleman, Sigit Herutomo, melaporkan ada sebanyak 353 jamaah haji yang tergabung dalam kloter 48 SOC ini. Dikatakan pula bahwa seluruh jamaah haji dari kloter ini dapat kembali lagi ke tanah air.

“Ada yang sakit dua orang masih di Donohudan. Tapi yang terpenting bisa kembali lagi ke tanah air,” jelasnya.

BACA JUGA  93 Ribu Lebih Jemaah Haji Tiba di Tanah Air

Jemaah Haji Sebar Nilai Kebaikan

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada jamaah haji kloter 48 SOC di Kabupaten Sleman. Menurutnya hal ini perlu disyukuri, sebab para jamaah haji dapat menunaikan seluruh rangkaian ibadah haji dengan lancar, dan dapat kembali lagi ke tanah air.

“Semoga bisa menjadi haji yang mabrur mabruroh sepanjang hayat. Bisa menjadi suri tauladan yang baik bagi masyarakat,” ucapnya.

Ia berpesan supaya jamaah haji yang telah selesai menunaikan rukun Islam yang terakhir ini dapat menjaga serta meningkatkan ibadah sebagaimana ibadah para jamaah haji di tanah suci.

Selain itu, ia meminta agar nantinya para jamaah haji dapat menjaga silaturahmi dengan masyarakat, serta menyampaikan nilai-nilai kebaikan kepada masyarakat.

BACA JUGA  Presiden Bentuk Badan Haji dan Umrah Terpisah Dari Kemenag

Menjadi Teladan

Sementaraitu Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, mengucapkan selamat datang kembali pada jamaah haji kloter 50 SOC di Kabupaten Sleman.

Danang bersyukur jamaah haji dapat menunaikan rangkaian ibadah haji dengan baik dan lancar serta mendoakan jamaah haji menjadi haji mabrur dan mabruroh

“Kami mengucapkan selamat datang kembali kepada seluruh jamaah haji kloter 50 SOC di Kabupaten Sleman. Mudah-mudahan menjadi haji yang mabrur dan mabruroh dan jadi teladan yang baik di masyarakat,” ujar Danang.

Jemaah haji yang tergabung dalam Kloter 50 ini keseluruhannya sebanyak 353 haji.

Lebih lanjut, Danang mengatakan setelah ini jamaah haji dapat kembali ke rumah berkumpul kembali bersama keluarga, sanak saudara dan masyarakat.

BACA JUGA  Safari Wukuf Tahun Ini Menurun Dibanding Tahun Lalu

Danang berpesan untuk tetap menjaga silaturahmi dengan masyarakat, serta menyampaikan nilai-nilai kebaikan kepada masyarakat dan yang terpenting dapat menjaga sekaligus meningkatkan ibadah sebagaimana ibadah para jamaah haji di tanah suci. (AGT/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Masyarakat Diimbau Waspadai Uang Palsu Jelang Pilkada

KEPALA Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Daerah Istimewa Yogyakarta Ibrahim mengingatkan semua kalangan agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi peredaran uang palsu. Peringatan itu disampaikan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia…

Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

LEMBAGA Ombudsman RI mencurigai kemungkinan adanya modus nakal di balik upaya mempailitkan perusahaan raksasa tekstil Sritex. Apalagi Undang-Undang Kepailitan dinilai pernuh persoalan, hingga perlu dikoreksi . “Banyak modus modus di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Masyarakat Diimbau Waspadai Uang Palsu Jelang Pilkada

  • November 13, 2024
Masyarakat Diimbau Waspadai Uang Palsu Jelang Pilkada

KPK Sesali Keputusan PN Jaksel Menangkan Praperadilan Sahbirin

  • November 12, 2024
KPK Sesali Keputusan PN Jaksel Menangkan Praperadilan Sahbirin

Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

  • November 12, 2024
Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

Rendahnya Literasi dan Kesadaran Masyarakat jadi Celah Penipuan

  • November 12, 2024
Rendahnya Literasi dan Kesadaran Masyarakat jadi Celah Penipuan

Walikota Semarang Berkomitmen Dukung Pemberdayaan Perempuan

  • November 12, 2024
Walikota Semarang Berkomitmen Dukung Pemberdayaan Perempuan

Prototipe Mobil Karya Mahasiswa UGM Raih Prestasi di AS

  • November 12, 2024
Prototipe Mobil Karya Mahasiswa UGM Raih Prestasi  di AS