Libur Lebaran, Menara Pandang Tele dan WFC Samosir Dipenuhi Wisatawan

KAWASAN wisata Menara Pandang Tele dan atraksi Air Mancur Menari di Waterfront City (WFC) Pangururan Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, masih menjadi destinasi wisata favorit pada libur Lebaran tahun ini. Lonjakan jumlah pengunjung itu bahkan mampu menyumbang pendapatan asli daerah (PAD) hingga ratusan juta rupiah.

Ketua Tim Pengelola Sementara Waterfront City Pangururan dan Kawasan Menara Pandang Tele, Rudi Siahaan, menyampaikan bahwa sejak 28 Maret hingga 4 April 2025, total kunjungan wisatawan di kedua destinasi tersebut mencapai 46.436 orang. Kontribusi terhadap PAD Kabupaten Samosir mencapai Rp904.782.000.

“Pengunjung yang datang ke atraksi Air Mancur Menari di WFC Pangururan sebanyak 17.688 orang dengan PAD sebesar Rp352.332.000. Sementara di kawasan Menara Pandang Tele, jumlah pengunjung mencapai 28.748 orang dan menghasilkan PAD Rp552.450.000,” terang Rudi Siahaan, Sabtu (5/4).

BACA JUGA  Pariwisata Kabupaten Sleman Sumbang Rp340,56 Miliar ke PAD

Jika digabungkan dengan destinasi wisata lain, total PAD dari sektor retribusi wisata pada periode yang sama mencapai Rp1.038.293.000.

Rudi menegaskan bahwa Pemkab Samosir terus mendorong sektor pariwisata sebagai salah satu sumber utama PAD. Menurutnya, sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat lokal menjadi kunci dalam meningkatkan daya saing dan kualitas destinasi wisata.

“Pemkab berkomitmen untuk mengembangkan potensi wisata secara berkelanjutan. Ke depan, kolaborasi dengan sektor swasta dan partisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan agar pariwisata Samosir semakin maju dan berdampak nyata bagi ekonomi daerah,” ujarnya. (Satu/N-01)

BACA JUGA  Sambut Libur Lebaran, KCIC Tambah 12 Perjalanan

Dimitry Ramadan

Related Posts

Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

KUALITAS makanan program MBG (Makan Bergizi Gratis) harus menjadi prioritas. Sudah ditemukan di salah satu kabupaten, kualitas makanan program MBG tidak baik. “Saya mohon dijaga kebersihannya, dijaga kualitasnya. Tadi saya…

Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

POLRES Blora menetapkan Sugiyanto (60), Ketua Panitia Pembangunan Gedung Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Blora, sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan lift yang menewaskan lima kuli bangunan dan melukai delapan lainnya. Tragedi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

RI-AS Negosiasi Tarif Impor Resiprokal Selama 60 Hari

  • April 18, 2025
RI-AS Negosiasi Tarif Impor Resiprokal Selama  60 Hari

Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

  • April 18, 2025
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

  • April 18, 2025
Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

  • April 18, 2025
Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

  • April 18, 2025
XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut

  • April 18, 2025
Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut