PDAM Tirtawening Siapkan Tim Reaksi Cepat Layanan Air Bersih

PERUSAHAAN Daerah Air Minum (PDAM) Tirtawening Kota Bandung Jawa Barat terus berupaya meningkatkan pelayanan air kepada masyarakat. Salah satunya dengan menyiapkan tim jika terjadi kegawatdaruratan layanan air bersih.

“Tingkatkan pelayanan itu terus kita upayakan, di setiap wilayah ada piket 24 jam. Ada juga mobil Unit Reaksi Cepat (URC) pun selama 24 jam,” ungkap Direktur Pelayanan PDAM Tirtawening, Novera Deliyasma, Sabtu (5/4).

Soal kebocoran pipa jalan Teuku Umar, tim dari PDAM Tirtawening sudah memperbaiki saluran pipa yang bocor pada Minggu, (30/3) lalu. Penanganan dan tindaklanjut dari laporan pelanggan terkait kebocoran air Perumda Tirtawening di Jalan Teuku Umar Gang Pohon.

“Petugas meninjau kondisi lokasi lalu petugas mulai melakukan penggalian di lokasi kebocoran pipa proses perbaikan kebocoran setelah mendapatkan izin dari lingkungan dan masyarakat sekitar,” papar Novera.

BACA JUGA  Telkomsel dan AWS Ajak Murid dan Guru SLB Berwisata ke Bandung

Menurut Novera, kebocoran terjadi pada pipa PVC 50 mm (2 inch). Pada saat proses perbaikan dilakukan pada waktu pengaliran minimum, sehingga tidak dilakukan penghentian pengaliran. Saat pekerjaan selesai, tim lapangan memeriksa di titik pemantauan District Metered Area (DMA). Ini bertujuan untuk mendeteksi kebocoran dan meningkatkan efisiensi pelayanan air minum.

“Kebetulan pipa yang bocor itu kecil sehingga bisa diperbaiki dengan waktu 2 hari. Karena butuh penggalian dan proses perbaikan kebocoran,” jelas Novera.

Kendati demikian lanjut Novera, PDAM Tirtawening menyiapkan air bersih darurat jika dibutuhkan oleh masyarkat. “Alhamdulilah kita sudah menyiapkan air bersih jika dibutuhkan masyarakat dalam keadaan darurat waktu itu,” ujar Novera.

BACA JUGA  Kontak Google Business Hotel dan Imigrasi Diretas

Novera menambahkan, apabila ada pertannyaan soal pelayanan, PDAM menyiapkan sejumlah nomor yang bisa dihubungi. (Rava/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

KUALITAS makanan program MBG (Makan Bergizi Gratis) harus menjadi prioritas. Sudah ditemukan di salah satu kabupaten, kualitas makanan program MBG tidak baik. “Saya mohon dijaga kebersihannya, dijaga kualitasnya. Tadi saya…

Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

POLRES Blora menetapkan Sugiyanto (60), Ketua Panitia Pembangunan Gedung Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Blora, sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan lift yang menewaskan lima kuli bangunan dan melukai delapan lainnya. Tragedi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

RI-AS Negosiasi Tarif Impor Resiprokal Selama 60 Hari

  • April 18, 2025
RI-AS Negosiasi Tarif Impor Resiprokal Selama  60 Hari

Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

  • April 18, 2025
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG

Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

  • April 18, 2025
Sugiyanto Tersangka Kecelakaan Kerja Tewaskan 5 Pekerja

Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

  • April 18, 2025
Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

  • April 18, 2025
XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut

  • April 18, 2025
Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut