Pengenalan Eduwisata Kambing Lokal untuk Anak SD

TIM Pengabdian Masyarakat Laboratorium Ilmu Ternak Perah dan Industri Persusuan (ITP-IP) Fakultas Peternakan UGM mengadakan eduwisata untuk anak sekolah dasar.

Acara ini bekerja sama dengan peternak lokal Indolait Farm mengadakan pengabdian mmasyarakat bersama anak-anak SDN Panasan, Kabupaten Sleman berbasis peternakan kambing lokal.

Melalui cara ini, anak-anak akan mendapat pemahaman dan mengenal peternakan kambing yang ramah lingkungan dan manusia.

Anak-anak juga diajari bagaimana mengenali kambing, memelihara dan merawatnya,

“Kegiatan ini akan dapat dijadikan sarana edukasi bagi seluruh masyarakat mengenai dunia peternakan kambing,” kata Ketua Tim Pengabdian Masyarakat Fakultas Peternakan UGM, Prof. Dr. Ir. Tridjoko Wisnu Murti, DEA, Jumat (29/11).

Menurut Tridjoko, melalui eduwisata ini anak-anak diajak  belajar memberi pakan kepada kambing.

BACA JUGA  Fakultas Peternakan UGM Kenakan Busana Adat Tiap Kamis Pon

Kegiatan dilanjutkan dengan permainan yang telah disiapkan kepada siswa SD dan ditutup dengan mengonsumsi susu dan snack bersama.

Eduwisata sering dilaksanakan oleh Fakultas Peternakan UGM.

Sebelumnya sebanyak  55 siswa kelas 6 SD Jaringan BIAS Jawa Tengah dan DIY mengadakan jelajah kandang di Fakultas Peternakan UGM, Rabu (21/8).

Para siswa SD BIAS dikenalkan dengan hewan peliharaan yang ada di kandang ternak potong maupun ternak perah untuk mengenal domba, sapi, dan kuda.

Jelajah kandang ini merupakan kegiatan edukasi anak sekolah dasar untuk mengetahui tentang hewan ternak.

Mereka diajari bagaimana memelihara dan merawatnya, serta cara memberi pakan untuk hewan ternak tersebut. (AGT/S-01)

BACA JUGA  Kelompok Ternak di Kabupaten Sleman Dapat Bantuan Disinfektan

Siswantini Suryandari

Related Posts

Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

KEMENTERIAN Sosial (Kemensos) mendukung rencana pengembangan infrastruktur digital publik terhadap program Perlindungan Sosial (Perlinsos) yang dicanangkan oleh Dewan Ekonomi Nasional (DEN). Digitalisasi ini dinilai penting untuk memperoleh data yang akurat…

XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (“XLSMART” atau “IDX: EXCL”)  secara resmi berdiri sebagai entitas telekomunikasi terpadu. Hasil penggabungan usaha dari PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telecom Tbk, dan PT…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

  • April 18, 2025
Kemensos Dukung Digitalisasi Perlindungan Sosial

XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

  • April 18, 2025
XLSMART Resmi Berdiri dan Siap Pimpin Era Digital Indonesia

Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut

  • April 18, 2025
Bupati Humbahas Ramaikan Mangan Baggal HUT ke-77 Sumut

Konser The Tense Taeyeon di Jepang Batal

  • April 18, 2025
Konser The Tense Taeyeon di Jepang Batal

Khatib Jumat 18 April Diimbau Bertema Pelestarian Lingkungan

  • April 18, 2025
Khatib Jumat 18 April Diimbau Bertema Pelestarian Lingkungan

Pemkab dan DPRD Samosir Sepakati Dua Ranperda Strategis

  • April 18, 2025
Pemkab dan DPRD Samosir Sepakati Dua Ranperda Strategis