Jaga Stabilitas, Polda Jateng Gelar Patroli Skala Besar

DALAM rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama Pilkada 2024, Polda Jateng menggelar patroli skala besar di Kota Semarang pada Jumat malam (18/10). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Tim Gabungan Personel Polrestabes Semarang dan Polda Jateng.

Dimulai dengan apel malam di Simpang Lima Kota Semarang pukul 21.00 WIB, dilanjutkan dengan patroli keliling kota yang difokuskan untuk memberantas penyakit masyarakat, kejahatan jalanan, dan premanisme.

Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif menjaga stabilitas keamanan selama perhelatan politik terbesar tahun ini, Pilkada 2024.

Dalam keterangannya di Mapolda Jateng pada Sabtu (19/10) Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, menegaskan pentingnya patroli skala besar untuk menjaga keamanan selama masa Pilkada 2024.

BACA JUGA  Gerindra, NasDem, PKS Resmi Berkoalisi Hadapi Pilkada 2024 di Karawang

“Patroli skala besar merupakan salah satu bentuk komitmen Polda Jateng dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, Dengan meningkatnya intensitas kegiatan masyarakat dan dinamika politik selama Pilkada, kami ingin memastikan bahwa tidak ada ruang bagi tindakan kriminal, premanisme, atau tawuran yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ujarnya.

Kombes Pol Artanto menegaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di tengah situasi politik yang berpotensi menimbulkan kerawanan.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pengamanan, terutama menjelang Pilkada 2024. Patroli skala besar ini merupakan bagian dari operasi Mantap Praja Candi, di mana kami fokus untuk menekan potensi kejahatan yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ujarnya.

“Tawuran menjadi salah satu fokus kami dalam patroli skala besar ini. Dengan adanya kehadiran polisi secara intensif di titik-titik rawan, diharapkan potensi bentrokan dapat diminimalisir dan masyarakat bisa merasa lebih aman,” tambah Kabid Humas

BACA JUGA  Pemprov Jateng Tingkatkan Koordinasi dalam Menyongsong Pilkada

Dengan operasi kepolisian kewilayahan yang masif, diharapkan masyarakat Jawa Tengah dapat merasakan kenyamanan dan keamanan, serta turut berperan aktif dalam menjaga situasi kondusif selama Pilkada. (Htm/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Taj Yasin Sambut Panitia Waisak dan Perjalanan Suci Thudong

WAKIL Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin menerima audiensi panitia perayaan Waisak dan perjalanan suci Thudong di ruang kerjanya Jumat (25/4). Pertemuan ini menjadi bagian dari persiapan perayaan Waisak Nasional, yang…

Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX, Samosir Siap Jadi Lokomotif Pembangunan

PEMERINTAH Kabupaten  Samosir, Sumatera Utara memperingati Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-29 melalui upacara yang digelar di halaman Kantor Bupati Samosir, Kamis (25/4). Peringatan tahun ini mengusung tema ‘Sinergitas Pusat dan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Taj Yasin Sambut Panitia Waisak dan Perjalanan Suci Thudong

  • April 25, 2025
Taj Yasin Sambut Panitia Waisak dan Perjalanan Suci Thudong

Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX, Samosir Siap Jadi Lokomotif Pembangunan

  • April 25, 2025
Peringati Hari Otonomi Daerah XXIX,  Samosir Siap Jadi Lokomotif Pembangunan

Bupati Humbahas Gandeng Pangdam I/BB Bersihkan Eceng Gondok di Danau Toba

  • April 25, 2025
Bupati Humbahas Gandeng Pangdam I/BB Bersihkan Eceng Gondok di Danau Toba

Provinsi Jabar Kerjasama Sister Province dengan Provinsi Sichuan

  • April 25, 2025
Provinsi Jabar Kerjasama Sister Province dengan Provinsi Sichuan

Riset Operasional Perbatasan RI-Timor Leste Cegah Malaria

  • April 25, 2025
Riset Operasional Perbatasan RI-Timor Leste Cegah Malaria

Refleksi Warisan Spiritual Paus Fransiskus

  • April 25, 2025
Refleksi Warisan Spiritual Paus Fransiskus