Forum Puspa Dukung Kesejahteraan Perempuan dan Anak

PEMERINTAH Kota Bandung melalui Forum Puspa perkuat kebijakan dan merancang program mendukung kesejahteraan perempuan dan anak.

Forum Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (Puspa) terbentuk dari kolaborasi berbagai unsur pentaheliks.

“Perempuan dan anak merupakan salah satu isu yang perlu penanganan secara serius dan diperlukan koordinasi, sinkronisasi hingga sinergi,” kata Penjabat Wali Kota Bandung, A. Koswara, Kamis (17/10).

Sinergi itu antara pemerintah, organisasi perempuan, jejaring, perguruan tinggi, dunia usaha, dan media termasuk Forum Puspa.

Menurut Koswara foum tersebut dibentuk dengan tujuan untuk memperkuat peran serta masyarakat dalam mewujudkan kesetaraan gender, perlindungan perempuan dan pemenuhan hak anak.

“Pemkot Bandung terus berupaya memperkuat kebijakan dan program yang mendukung kesejahteraan perempuan dan anak. Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Forum Puspa. Kerja sama ini akan terus kami perkuat,” terang Koswara.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak (KP3A) Kota Bandung, Uum Sumiati mengatakan untuk mewujudkan forum harus melibatkan semua pihak.

Menurut Uum, forum ini merupakan wadah untuk menyamakan persepsi dan bekerja sama untuk mengatasi permasalahan perempuan dan anak.

Dalam pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, keterlibatan masyarakat sangat strategis.

Sebab  potensi pelaksanaan program di lapangan sebagian besar didukung oleh kegiatan lembaga masyarakat.

“Forum ini dapat menggalang partisipasi masyarakat untuk ikut andil dalam mengawasi dan memberdayakan perempuan dan perlindungan anak,” terang Uum. (Rava/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Paboras Komit Siapkan Generasi Emas Lewat Pendidikan Rohani

DEWAN Pengurus Pusat Parsadaan Anak Boru Bere Toga Raja Siburian (Paboras) berkomitmen membantu pemerintah menyiapkan generasi muda yang berkualitas, berkompeten, dan berdaya saing. Untuk itu Paboras  menyelenggarakan Sosialisasi Generasi Emas…

Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Lakukan Uji Tera di 128 SPBU

DALAM rangka mempersiapkan keamanan energi jelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah lakukan inspeksi mendadak dan uji tera  ke sejumlah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Paboras Komit Siapkan Generasi Emas Lewat Pendidikan Rohani

  • November 22, 2024
Paboras Komit Siapkan Generasi Emas Lewat Pendidikan Rohani

Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Lakukan Uji Tera di 128 SPBU

  • November 22, 2024
Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Lakukan Uji Tera di 128 SPBU

Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

  • November 22, 2024
Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

  • November 22, 2024
Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

  • November 22, 2024
Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT

  • November 22, 2024
Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT