PENJABAT Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar Matheos Tan mengapresiasi akan kehadiran Mall Pelayanan Publik (MPP). Sebab itu akan mempercepat pelayanan publik kepada masyarakat.
“Bagus dan baik. Saya harapkan masyarakat datang ke MPP untuk mengurus segala sesuatu dan mendapatkan pelayanan publik. MPP memberikan kemudahan, pelayanan cepat, aman, dan nyaman. Anda adalah tuan kami. Datanglah, kami tunggu di sini,” kata Matheos Tan saat mengunjungi MPP tersebut di Plaza Ramayana, Kota Pematangsiantar.
Di MPP ini terdapat berbagai gerai seperti gerai Kejaksaan Negeri Pematangsiantar, Polres Pematangsiantar, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, Perumda Tirta Uli, DPMPTSP, Kependudukan dan Catatan Sipil.
Ada juga Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD), DJP Pajak, Kementerian Agama, Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD, gerai Bank Sumut, gerai Perumda Tirta Uli dan gerai ATR/BPN serta 1 gerai khusus OSS Lounge. MPP Pematangsiantar ini juga dilengkapi fasilitas play ground, pojok laktasi, dan pojok baca.
MPP kelima
MPP Kota Pematangsiantar yang baru dua bulan ini diluncurkan merupakan MPP kelima di provinsi Sumatra Utara, setelah Tebing Tinggi, Humbang Hasundutan, Asahan, dan Medan.
Dalam kunjungannya Pjs Walikota ini menyempatkan diri untuk menyapa salah satu pengunjung Erna Simanjuntak, seorang pelanggan Perumda Tirta Uli untuk membayar tagihan pemakaian airnya.
Kepada Erna, warga Kelurahan Nagahuta Timur Kecamatan Siantar Marimbun ini, Matheos menyampaikan ucapan terima kasih karena telah datang berkunjung ke MPP.(Ais/N-01)