KONTINGEN ‘Negeri Matahari Terbit’ Jepang masih memuncaki perolehan medali hingga memasuki hari keempat Olimpiade 2024 Paris.
Tambahan dua medali emas membuat Jepang memimpin klasemen sementara perolehan medali Olimpiade 2024 Paris.
Jepang kini mengoleksi enam medali emas, dua perak, dan empat perunggu.
Posisi kedua ditempati tuan rumah Prancis, dengan selisih satu medali emas. Prancis mengoleksi 5 medali emas, 8 perak, dan tiga medali perunggu.
Kemudian disusul China, Australia,dan Korsel yang sama-sama meraih lima medali emas.
Kontingen AS sejauh ini sudah mengoleksi medali terbanyak dengan 20 keping. Tetapi jumlah medali emas yang hanya tiga, membuat AS harus puas di peringkat enam.
Hari ini, tersedia 17 medali emas dari beberapa cabang yang sudah memasuki nomor final.
Renang masih menjadi cabang primadona dengan menyediakan lima medali emas. Partai final renang berlangsung malam waktu Paris atau dini hari WIB. (W-01)
Berikuti 10 besar klasemen sementara perolehan medali Olimpiade 2024 Paris hingga Selasa (30/7) pagi WIB.
(emas-perak-perunggu-total medali)
- Jepang 6-2-4-12
- Prancis 5-8-3-16
- China 5-5-2-12
- Australia 5-4-0-9
- Korsel 5-3-1-9
- AS 3-8-9-20
7.Inggris 2-5-3-10
- Italia 2-3-3-8
- Kanada 2-1-2-5
- Hong Kong 2-0-1-3